Sabtu, 29 November 2014

Tara


Hei.
Sebelum melanjutkan cerita Labuan Bajo bagian selanjutnya, ada satu moment yang kayaknya perlu diabadikan di blog ini. Hari ini, Jumat 28 November 2014, anggota keluarga saya bertambah satu. Telah lahir ke dunia ini seorang bayi cantik bernama Tara Aisyah Nurrahmah. Dialah keponakan pertama saya. Putri pertama Uda dan Kak Tita. Cucu pertama di keluarga kami. Lahir dengan berat 3,4 kg, beda-beda tipis sama berat tantenya waktu lahir 25 tahun yang lalu. Pipinya temben, rambutnya banyak, dagunya lucu, mukanya bulet. Hari ini Tara sudah berhasil membawa keharuan dan kebahagiaan baru di keluarga kami. Padanya tercurah banyak sekali doa, supaya dia menjadi anak sholehah, sumber manfaat dan kebahagiaan bagi keluarga dan sebanyak-banyaknya manusia. Melihatnya, entah mengapa aku merasakan banyak keoptimisan, anak ini dengan izin-Nya, Inshaa Alloh akan jadi wanita yang penuh berkah dan kasih sayang. Selamat datang di dunia keponakanku.

Aku sempat terharu menyaksikan bayi yang usianya belum genap 24 jam tertidur dengan pulas. Juga saat Kak Tita berusaha menyusui bayinya. Lahirnya manusia di dunia dan hubungan suci antara ibu dan anak itu benar-benar suatu bukti kebesaran Tuhan Yang Maha Kuasa.
Begitulah.
Melihat Tara aku melihat satu lagi kebesaran Tuhan.
Melihat Tara aku merasakan satu lagi kebaikan Tuhan.
Alhamdulillahirabbil alamin.

Salam,
Venessa Allia

0 comments: